Dongeng; Pengertian dan Ciri-Cirinya
Dongeng adalah cerita yang tidak benar-benar terjadi (terutama tentang kejadian zaman dulu yang aneh-aneh). Dongeng biasanya berupa suatu kisah fiktif yang menceritakan kehidupan dan mengandung nilai-nilai moral tertentu.
Menggunakan alur cerita yang sederhana
Kalimat pembuka, pada umumnya diawali dengan kata-kata: pada zaman dahulu, pada masa silam, alkisah, dan sebagainya
Ditulis dengan gaya penceritaan secara lisan
Bersifat fiktif atau khayalan
Amanat atau pesannya biasa dituliskan dalam cerita
Tema dari suatu dongeng akan mengandung pesan moral
Tidak diketahui siapa pengarangnya.